Berita UtamaPemerintahan

Cegat Ketua DPRD, Puluhan GBD Ngadu 7 Bulan Belum Gajian

35
×

Cegat Ketua DPRD, Puluhan GBD Ngadu 7 Bulan Belum Gajian

Sebarkan artikel ini
GBD Hadang Tarmizi
Ketua DPRD Benteng Tarmizi saat menjawab pertanyaan puluhan GBD usai menghadiri upacara | Foto: Hendry Dunan/PROGRES.ID

PROGRES.ID,BENTENG – Puluhan Guru Bantu Daerah (GBD) sengaja datang ke area pelaksanaan upacara HUT ke-10 Kabupaten Bengkulu Tengah dan mencegat Ketua DPRD Tarmizi yang baru saja selesai mengikuti upacara, Selasa (26/06/2018).

Menurut para GBD, Tarmizi adalah orang yang tepat untuk menyampaikan keluhan. Di hadapan sang ketua, puluhan GBD ini mengaku jika sudah tujuh bulan mereka belum menerima honor dari dinas pendidikan.

Berbagai keluhan dilontarkan oleh puluhan GBD dan berharap ketua DPRD bisa memperjuangkan hak mereka.

“Pak ketua sebelumnya kami minta maaf, kami ini mau minta tolong dengan ketua sebagai wakil kami, tolonglah perjuangkan hak kami, kami ini sudah 7 bulan belum menerima honor. Bahkan lebaran kemarin kami tidak bisa menggunakan hak kami, surat sudah kami layangkan ke dewan, bantulah kami pak ketua,” ujar salah seorang dari GBD.

Sementara, Tarmizi mengaku akan menindaklanjuti laporan tersebut secepatnya dengan berkoordinasi dengan eksekutif. ” Saya minta sabar dulu, surat kan baru dikirim hari ini, jadi akan kami tindaklanjuti dan akan memanggil pihak yang terkait.” ungkapnya.

Untuk diketahui, GBD di Kabupaten Bengkulu Tengah ini diseleksi dan wajib menjalani tes ulang oleh Dinas Pendidikan setempat pada awal 2018. Seleksi dilakukan dua tahap yang mengakibatkan SK mereka belum kunjung terbit. Lantaran terganjal SK ini, diduga menjadi penyebab honor mereka tak bisa dicairkan. Sementara, kurun waktu tersebut sebanyak 110 GBD terus bekerja tanpa ada kepastian SK dan honor.(hdn)

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *