Berita UtamaPolitik

Pilgub 2020, KPU Benteng Prediksi Ada Pengurangan TPS

×

Pilgub 2020, KPU Benteng Prediksi Ada Pengurangan TPS

Sebarkan artikel ini
Ketua kpu
Brotoseno (Foto: Hendry Dunan/PROGRES BENTENG)
Ketua kpu
Brotoseno (Foto: Hendry Dunan/PROGRES BENTENG)

PROGRES. ID, BENTENG – KPU Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) memprediksi akan ada pengurangan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu 2020. Pasalnya, petunjuk yang diterima KPU Benteng menyebutkan setiap TPS maksimal mengakomodir 500 orang pemilih, sedangkan pada Pemilu 2019 setiap TPS 300 orang pemilih.

Selain itu, Benteng adalah salah satu daerah di Provinsi Bengkulu yang tidak mneyelenggarakan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) pada tahun mendatang.

Untuk diketahui, pada Pemilu Serentak 2019 ada 375 TPS di Benteng. Namun, pada Pilgub 2020 diperkirakan hanya akan ada 215 TPS.

“Kalau kita rekap berdasarkan jumlah TPS, kita hanya mendapat 215 TPS. Tapi karena ada pertimbangan lain yang harus diakomodir dalam penetapan TPS ini dari unsur geografis, sehingga sudah fix dan sudah kita sampaikan ke KPU Provinsi jumlah TPS pada Pilkada serentak 2020 nanti menjadi 245 TPS,” ungkap Ketua KPU Benteng, Brotoseno, Senin (30/9/2019).

Tak seperti kabupaten lain yang menyelenggarakan Pilbup, KPU Benteng tidak mengajukan anggaran ke pemerintah daerah. Melainkan hanya menunggu kucuran anggaran saja dari KPU Provinsi Bengkulu.

“Karena tidak ada Pilbup, maka kami hanya menunggu anggaran dari KPU Provinsi,” ujar Brotoseno.

Untuk Tempat Pemungutan Suara (TPS) kabupaten Maroba Kite Maju itu akan akan berkurang, yang sebelumnya pada Pemilu 2019 lalu sebanyak 375 TPS, sekarang diperkirakan akan menjadi 215 TPS.(hdn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *