Berita UtamaKesehatanPemerintahan

Bawa Pulang Mobil Pusling,Kepala Puskesmas di Protes Warga

13
×

Bawa Pulang Mobil Pusling,Kepala Puskesmas di Protes Warga

Sebarkan artikel ini
Kepala Dusun I Desa Semidang Jumli \foto : Hendri/PROGRES BENTENG/

PROGRES.ID,BENTENG – Warga Dusun I Desa Semidang Kecamatan Karang Tinggi keluhkan terkait keberadaan mobil dinas Puskesmas keliling Karang Nanding, yang kerap tak berada di tempat ketika diperlukan. Hal ini tentunya menghambat pelayanan Puskesmas terhadap masyarakat.

“Belum lama ini sempat terjadi aksi pembacokan di desa kami yang mengakibatkan warga kami terluka parah dan banyak mengeluarkan banyak darah. Demi untuk menyelamatkan warga yang tengah kritis tersebut, kami terpaksa menggunakan kendaraan pribadi milik Kepala Desa (Kades) Hamdani, karena mobil dinas Puskesmas Keliling itu tak berada ditempat,” keluh Jumli Kepala Dusun I Desa Semidang didampingi para perangkat desa, Minggu(20/11/2016).

Ia juga menambahkan bahwa saat ini warga meminta agar pihak Puskesmas dapat berbesar hati menempatkan Pusling tersebut di Puskesmas. Hal ini tentunya guna meningkatkan mutu pelayanan Puskesmas terhadap masyarakat.

“Tak bisa dipungkiri, selama ini Mobnas Puskesling memang tak pernah tinggal di desa. Mobil tersebut selalu dibawa pulang oleh Kepala Puskesmas sebagai kendaraan operasionalnya. Kami hanya ingin agar kendaraan ber-plat merah tersebut disiagakan untuk melayani masyarakat yang sewaktu-waktu membutuhkan pertolongan medis,” kata Jumli.

Diketahui ,Puskesmas Karang Nanding memiliki 6 (enam) desa yang merupakan wilayah pelayanan. Yakni Desa Gajah Mati, Desa Semidang, Desa Karang Nanding, Desa Padang Siring, Desa Karang Nanding, Desa Pagar Gunung dan Desa Siring. Sesuai peruntukkannya Mobnas Puskesmas haruslah tetap berada di wilayah pelayanan Puskesmas selama 24 jam. Dan dipergunakan sepenuhnya untuk pelayanan terhadap masyarakat.

Ketika dikonfirmasi Kepala Puskesmas Karang Nanding tak menampik adanya hal tersebut. Kendati demikian ia mengaku bahwa hal tersebut dilakukannya setelah terlebih dahulu berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Benteng.(hdn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *